Tahun Ajaran Baru “Perkenalan Secara Virtual”

Tahun Ajaran Baru “Perkenalan Secara Virtual”

SOLO- Mengingat saat ini negara kita masih di masa pandemic Covid-19 banyak hal yang harus dilakukan khususnya dalam dunia pendidikan. Dalam memasuki tahun ajaran baru 2020/2021. Dimana terdapat aturan baru dalam pelaksanaan pembelajaran daring atau pembelajaran visual yang dapat dilaksanakan diberbagai sekolahan dan di berbagai jenjang pendidikan. Contohnya pada sekolah SD Muhammadiyah 2 Kauman Solo Jawa Tengah yang mulai Senin (13/07/2020) diawali dengan guru memberikan tugas atau kegiatan secara online untuk mengawali tahun ajaran baru bagi murid baru maupun murid yang naik kelas dengan memanfaatkan fasilitas platform yang tersedia seperti Whatsapp dengan didamping orang tua peserta didik antusias mengerjakan kegiatan yang diberikan oleh guru.

Seperti tahun ajaran baru pada umumnya peserta didik baru ataupun siswa yang naik kelas, guru memberikan tugas atau kegiatan yang berupa setiap anak untuk menuliskan menegenai dirinya seperti nama lengkap, nama panggilan, cita-cita dan sebagainya, kemudian dengan di damping orang tua, para peserta didik diminta untuk memperkenalkan dirinya kepada teman-temannya yang dilakukan secara daring atau visual walaupun perkenalan dilakukan secara tidak langsung tetapi hal ini dapat digunakan sebagai upaya langkah awal untuk peserta didik belajar berbicara di depan umum atau melatih public speaking dengan mengedepankan keterampilan berbicara yang dapat digunakan peserta didik untuk bekal nantinya.

Foto Perkenalan Virtual Murid Kelas 2 SD Muhammadiyah Kauman Senin (13/07/2020)

 

Dalam hal ini dapat menjadi langkah baik dalam pendidikan, guru berupaya agar semua peserta didik dapat berani bercerita kepada teman-temannya secara virtual terlebih dahulu nanti kalau situasi dan kondisi sudah kembali normal dan sekolah sudah mulai dibuka peserta didik tidak akan terkejud ketika diminta untuk berbicara di depan umum atau public speaking karena sudah dibekali pengetahuan dan pengalaman melalui pembelajaran virtual. 

“Iya menurut saya kegiatan ini bermanfaat ya mb bagi anak-anak untuk berlatih berbicara di depan banyak orang, ya walaupun hanya melalui aplikasi tetapi kan ini dilihat banyak orang. Semoga dengan adanya kegiatan ini tidak menurunkan semangat belajar” ujar salah satu wali murid.

Bagi para peserta didik baru hal ini dapat digunakan untuk saling mengenal teman-teman barunya walaupun tidak bertatap muka secara langsung dan berbeda dari sebelum-sebelumnya, hal ini diupayakan agar peserta didik baru mendapat wadah atau tempat yang bisa mereka rasakan seperti belajar di dalam kelas dengan mengenal semua teman-teman satu kelasnya seperti sekolah pada umumnya walaupun hanya menggunakan media dan fasilitas yang tersedia.


Ditulis oleh Opie Octaviana Sari 


Komentar